Malang Skyland

Informasi Umum

Malang Skyland pertama kali dibuka pada tanggal 21 April 2023, menawarkan pengalaman wisata unik dengan konsep ecotourism. Dengan luas area mencapai 3 hektar, Malang Skyland menggabungkan keindahan alam dan kemajuan teknologi.

Malang Skyland memberikan pengalaman visual yang luar biasa dengan memadukan keindahan alam dan cahaya kota yang gemerlap. Pemandangan malam yang menakjubkan ini menciptakan suasana yang romantis dan futuristik sekaligus. Malang Skyland menjadi salah satu destinasi paling diminati di kota Malang.

Berlokasi di Leban, Tawangargo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang.

Jam Operasional :
Senin – Jumat : 10.00 – 20.00 WIB
Sabtu - Minggu : 09:00 - 20:00 WIB


Area

Gedung Utama

  • Main Ticketing
  • Sky Lounge
  • TIC Area
  • Souvenir Outlet
  • Checking Ticket Area
  • Security Pos

Sky Bridge

Sky Bridge adalah sebuah jembatan yang membentuk sudut 360 derajat, membentuk huruf U sehingga para pengunjung dapat menikmati pemandangan kota Batu dan citylight diatas jembatan tersebut.

Spot Foto

  • Rainbow Gate
  • Rainbow Stone
  • Stairway To Heaven
  • Hope Of Bottle
  • Bean Bag & Net

F&B (Sky Cafe, Sky Resto, Tenant)

Malang Skyland memiliki beberapa area F&B yang disediakan bagi para pengunjung, dengan pilihan area indoor dan outdoor pengunjung akan mendapat pengalaman yang berbeda.

  • Sky Cafe
  • Sky Resto
  • Tenant

Fasilitas

Parkir

Area parkir yang luas dapat menampung kendaraan dengan kapasitas yang banyak. Seperti bus, mini bus, mobil dan motor. Adapun biaya parkir kendaraan sebagai berikut :

  • Motor Rp. 5.000
  • Mobil Rp. 10.000
  • Mini Bus Rp. 15.000
  • Bus Rp. 30.000

Toilet

Mushola

Mushola dengan kapasitas yang cukup luas dan nyaman

Shuttle

Layanan transportasi dari area parkiran ke area wisata tanpa biaya tambahan merupakan fasilitas tambahan untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung


Wahana

Jembatan Kaca

Jembatan kaca merupakan wahana paling favorit karena pengunjung dapat merasakan sensasi berdiri diatas kaca yang memicu adrenalin, jembatan ini juga menjadi spot foto yang paling banyak diminati.

Harga Tiket Rp 15.000

VIRTUAL REALITY

Konsep di mana pengunjung dapat menonton film atau konten hiburan lainnya dalam lingkungan virtual. Pengguna dapat merasa seolah-olah mereka benar-benar berada di dalam dunia yang diproyeksikan.

Harga Tiket Rp 35.000

PLAYGROUND

Wahana bermain anak dari usia balita sampai anak usia 9 tahun, yang dirancang khusus ramah anak sehingga anak dapat bermain dengan aman.

Harga Tiket Rp 15.000

SCOOTER ELECTRIC

Anda dapat mengelilingi area Malang Skyland menggunakan scooter electric, area Malang Skyland yang luas dapat menjadi area untuk bermain scooter yang menyenangkan.

Harga Tiket Rp 25.000

SKYLAND AIRPORT

Wahana simulasi pesawat jet, pengunjung dapat menikmati suasana berada didalam pesawat jet yang mewah. Wahana ini menjadi spot foto yang disukai para pengunjung karena selain mencoba suasana pesawat jet, Malang Skyland menyediakan penyewaan kostum pramugari dan pilot sehingga pengunjung dapat merasakan bagaimana menjadi pramugari atau pilot.

Harga Tiket Rp 25.000

PHOTOBOOTH

Jasa fotografer di Malang Skyland bagi pengunjung yang ingin mengabadikan momen menggunakan kamera sehingga hasil foto dapat lebih bagus dan jernih.

Harga Tiket Rp 35.000


Tiket & Promo

TIKET MASUK
  • Harga Tiket Masuk Malang Skyland :
    Golongan Harga Keterangan
    Dewasa Rp 35.000 -
    Anak - Anak Rp 25.000 7 - 11 Tahun
    Balita Rp 15.000 3 - 6 Tahun (Termasuk Tiket Playground)
ROMBONGAN
  • Bagi travel agent, Perusahaan atau organisasi yang ingin membawa rombongan berkunjung ke Malang Skyland akan mendapatkan potongan diskon sebesar 10% dari HTM. Dengan ketentuan melakukan reservasi melalui customer support.
PREWEDDING
  • Paket Silver Rp. 490.000 termasuk 4 tiket masuk, gratis akses ke semua spot foto di Malang Skyland (Reservasi 2 Hari sebelum kedatangan)

  • Paket Gold Rp. 640.000 termasuk 4 tiket masuk, gratis akses ke semua spot foto di Malang Skyland, mendapatkan voucher makan senilai Rp. 150.000 yang bisa ditukarkan di Tenant di Malang Skyland (Reservasi 2 Hari sebelum kedatangan)

INFO PROMO
 
RESERVASI (LINK TIKET DIGI)

AKSES

MAPS LINK GOOGLE MAPS
TRANSPORTASI Malang Skyland bisa diakses oleh Kendaraan Beroda dua dan Kendaraan beroda empat, dapat di akses Bus.
TRANSPORTASI UMUM Malang Skyland dapat dijangkau oleh transportasi online.

CONTACT US

Contact Types URL
Instagram Malang Skyland
Tiktok Malang Skyland

PHOTO & VIDEO